Aa Gym: Larang Ibadah dan Bakar Masjid adalah Teroris yang Sesungguhnya | D3 Perbankan Syariah

Ads

Aa Gym: Larang Ibadah dan Bakar Masjid adalah Teroris yang Sesungguhnya



Jakarta - Pembakaran Masjid Baitul Muttaqin dan penyerangan terhadap jamaah shalat Idul Fitri di lapangan Koramil l1702-11/Karubaga, Kabupaten Tolikara, Papua, Jumat (17/7) pagi WIT, oleh massa Gereja Injili di Indonesia (GIDI), menimbulkan kecaman luas dari semua elemen masyarakat. Tidak terkecuali, umat Islam juga ikut memberikan tanggapan atas tragedi mengerikan tersebut.

Pimpinan Pesantren Darut Tauhid KH Abdullah Gymnastiar termasuk tokoh Islam yang turut mengutuk tindakan yang sangat biadab itu.

Menurut Aa' Gym, penyerangan kepada Muslim yang tengah menjalankan shalat Id dan pembakaran masjid merupakan tindakan teroris. Melalui laman yang dikelolanya, Smstauhiid.com, ia memberikan komentar tentang penyerangan umat Islam yang sedang menunaikan ibadah.

"Sungguh memprihatinkan ada tindakan keji dari pihak-pihak yang tidak beradab dengan merusak rumah ibadah dan melarang orang melaksanakan ibadah, ini adalah perbuatan orang yang benar-benar tidak mengenal adab, dan inilah teroris yang sesungguhnya," ujarnya.

Namun demikian Aa Gym meminta umat Islam untuk tetap tenang. Dia berharap, aparat penegak hukum bisa menangani kasus itu secepat mungkin. Adapun pelaku utama penyebab serangan itu diharapkan segera ditangkap.

"Semoga segera berakhir dan ada tindakan tegas dan seadil-adilnya dari pihak berwenang. Kepada umat Islam dimohon untuk tetap mengendalikan diri dan tidak terprovokasi, dan pemerintah dapat segera bertindak,"pungkasnya. 

Source : Suara-Islam


Corolla Sedan Terbaik
Mobil Sedan Corolla
Mobil Sedan Toyota
Mobil Sedan
Grand New Corolla Altis

Anda baru saja membaca artikel yang berkategori News dengan judul Aa Gym: Larang Ibadah dan Bakar Masjid adalah Teroris yang Sesungguhnya. Jangan lupa selalu kunjungi pbsstainmetro.blogspot.com, karena masih banyak artikel lainnya. Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL https://pbsstainmetro.blogspot.com/2015/07/aa-gym-larang-ibadah-dan-bakar-masjid.html. Terima kasih!
Buat Teman-Teman yang mempunyai Artikel dan ingin di posting di Blog ini. Silahkan kirim Artikelnya ke alamat email ini : pbsstainmetro7@gmail.com atau KLIK DISINI. Yang Nantinya akan Kami cantumkan Nama Pengirim tersebut. Artikel dari temen-temen sangat berpengaruh terhadap perkembangan Blog D3 Perbankan Syariah STAIN Jurai Siwo Metro ini.

Bagikan Artikel "Aa Gym: Larang Ibadah dan Bakar Masjid adalah Teroris yang Sesungguhnya" ini ke :
Ditulis oleh: "Eka Hidayatullah" - Thursday, 23 July 2015

Beri Komentar untuk : "Aa Gym: Larang Ibadah dan Bakar Masjid adalah Teroris yang Sesungguhnya" - D3 Perbankan Syariah STAIN Jurai Siwo Metro

Belum ada komentar untuk "Aa Gym: Larang Ibadah dan Bakar Masjid adalah Teroris yang Sesungguhnya"

Post a Comment


Klik Like yaaa..?